Monday 29 July 2013

Cara Upload Produk Digital di Toko Online Anda.

Produk digital bisa di pasarkan secara online dengan menggunakan script toko online yang saya pakai yaitu scrip OpenCart yang sudah di modifikasi oleh Pak Multazam. Produk digital bisa berupa e-book, script, software, desain grafis, tutorial, dan lain-lain.

Produk-produk digital tersebut di kelola melalui Administratur area. Untuk mengupload produk tersebut klik menu Katalog => Unduhan seperti gambar di bawah ini :





Selanjutnya akan muncul halaman input produk. Anda tinggal klik bagian : Input Baru.


Halaman selanjutnya untuk upload produk seperti gambar di bawah.


Ketik nama Download, misalnya : "Script Toko Online" Lalu pilih file produk tersebut di komputer anda. Lalu ketik total download yang di izinkan untuk pembeli. Misalnya 1, 3, 10 terserah anda. Jika anda ketik 10 maka pelanggan hanya bisa download 10 kali.

Untuk selanjutnya adalah menentukan link download produk. Caranya produk di input sebagaimana cara memasukan produk yang saya pernah tuliskan di Cara Memasukan Produk Pada Toko OnlineHanya saja pada bagian Tab Links untuk isian download centang nama file download produk yang anda maksud. Lihat pada gambar di bawah.


Pada contoh ini produk digital yang di jual adalah Script Toko Online. Begitu seterusnya setiap penambahan produk digital di toko online anda akan muncul sesuai dengan nama produk saat mengupload. 

Selesai, dan silahkan anda coba semoga berhasil.





Previous Post
Next Post

1 comment:

  1. pagi ,sy dah buat toko online dot com,cuma sy masih kurang paham mengenai penjelasan yg di berikan ama pembuat toko online itu ,apa anda punya kaset mengenai tutorial cara pengelolaan toko online itu , tlg segera di ksh tanggapan,mksh

    ReplyDelete